Senin, 11 Juli 2011

Tips Perawatan terhadap Anak Anjing Yang Baru Dibeli


        

Adalah saat-saat yang sangat menyenangkan ketika didalam rumah anda terdapat anggota keluarga yang baru datang bergabung yaitu seekor anak anjing yang mungil dan lucu. Semua hal yang terbaik seperti ingin diberikan kepadanya. Akan tetapi setelah beberapa hari kemudian tiba-tiba muncul permasalahan yang sangat mengganggu pikiran dan hati Anda. Anak anjing kesayangan Anda mulai tidak mau makan, stress, mencret , dan sebagainya. Bahkan kemudian mati.

Untuk menghindari hal-hal tersebut di atas, silakan Anda mencoba untuk mengikuti beberapa hal berikut ini:

    * Teliti sebelum membeli adalah hal yang wajib dilakukan seseorang sebelum membeli anakan anjing yang diinginkan. Apa saja yang perlu diperhatikan? Yaitu,
  1. Siapa yang menjual.
Apakah mereka itu breeder, petshop atau makelar anjing? Lalu, bagaimana kredibilitas mereka, Hal ini bisa ditanyakan di forum-forum jual-beli anjing seperti anjingkita.com, anjingras.com, anjingdijual.com, jualbelipets.com, dan lain-lain. Kemudian kita juga perlu tahu bagaimana penanganan mereka terhadap binatang yang akan kita beli. Bersih dan tidaknya kandang / kennel mereka bisa dilihat dari kebersihan si anjing.
  1. Kondisi anjing
Kesehatan anjing disebut sehat dan tidak sebetulnya tidak terlalu susah untuk diketahui. Contoh gampang saja bisa dilihat dari kondisi gusi anjing dan kelopak mata sebelah bawah layaknya manusia. Kalo gusi itu berwarna merah berarti anjing sehat, tapi kalo pucat berarti sakit. Kemudian lihat kelopak mata sebelah bawah. Kalo anjingnya sehat, maka kelopak mata si anjing kelihatan segar… Memang lebih mantap kalo kita bawa ke dokter sih, karena mereka memang bekerja untuk itu. Tapi kadang penjual tidak akan memberikan sebelum transaksi sepakat. Hal ini bisa diantisipasi dengan kesepakatan bersama.
3.    Setelah anjing yang baru anda beli tiba di rumah, letakkan anjing tersebut di tempat yang tenang. Jangan diajak main terlebih dahulu selama 2-3 jam. Biarkan dia beradaptasi dengan lingkungan yang baru.
4.    Jangan langsung diberi makan, hal ini sering dilakukan oleh pemilik anjing baru. Anakan anjing yang baru tiba di rumah baru jika dalam kondisi sehat pasti akan langsung makan makanan yang diberikan walaupun dia masih stress. Sebaiknya diberi makan 12 jam setelah anjing itu tiba dirumah. Anjing yang langsung diberi makan pada saat dia datang biasanya akan muncul masalah beberapa hari kemudian, seperti mogok makan. Cukup diberikan pasta nutrisi ( bisa diberikan nutriplus gel ). Hanya saja tidak setiap daerah ada yang menjualnya. Karena itiu boleh digantikan dengan kuning telur dengan sedikit madu yang diberikan air. Atau dengan air gula. Hal ini diberikan sebagai pengganti stamina yang terbuang selama diperjalanan ke tempat barunya.
5.    Berikan makanan yang secukupnya, jangan terus diberi makan jika porsi yang diberikan sudah habis. Anakan anjing yang sehat pasti akan menghabiskan makannya berapa banyak pun yang ada sampai perutnya penuh. Kebanyakan makan menyebabkan mencret.
6.    Anjing yang baru (berapapun usianya) jangan dimandikan atau diberi vaksinasi minimal 1 minggu sejak dia datang.
7.    Anakan anjing yang baru datang biasanya akan menangis dalam beberapa hari. Bila dia sedang menangis, biarkan saja. Hal ini wajar meskipun akan berlangsung sekitar 2-3 hari.
8.    Silahkan kontrol kesehatan anjing yang baru Anda beli ke dokter hewan yang Anda percaya. Tanyakan sejelas mungkin terhadap kondisi anjing yang baru Anda beli.
9.    Selamat merawat anggota baru Anda…

Salam,
Wisnu
The Akira’s House Kennel

Tidak ada komentar:

Posting Komentar